Monday, May 13, 2013

Dengan Modal 1,5 Juta Sudah Punya Bisnis Otak-Otak Khas Amindja

Berapa modal yang dibutuhkan untuk menjadi AGEN Otak-otak Khas Amindja?

Berikut ilustrasi singkat untuk membantu anda segera mengambil keputusan untuk bergabung sebagai agen penjualan Otak-otak Khas Amindja di kota anda.

Sebelumnya silahkan baca ketentuan umum untuk menjadi AGEN di sini.

Perlu anda ketahui bahwa ada 3 komponen biaya yang akan muncul.

1. Biaya pembelian produk sesuai ketentuan.

Ketentuan sebagai agen harus melakukan pembelanjaan (dengan harga agen) minimal sebesar 1 juta rupiah. Sebagai informasi, produk kami dapat muat sebanyak 75 pak dalam 1 kotak gabus. Bila 75 pak ini dibagikan dengan 5 varian rasa yang tersedia, maka anda bisa mendapatkan 15 pak untuk masing-masing varian. Sebagai agen, anda berhak menikmati diskon sebesar 15% dari harga eceran kami.

Varian PLAIN: Harga Eceran Rp.18.000,- maka harga agen adalah Rp.15.300,-
Varian lain      : Harga Eceran Rp.20.000,- maka harga agen adalah Rp.17.000,-

Rincian pengambilan untuk 75 pak adalah:

Varian PLAIN: 15 x Rp.15.300,- = Rp.  229.500,-
Varial lain       : 60 x Rp.17.000,- = Rp.1.020.000,-

TOTAL: Rp. 1.249.500,-

2. Ongkos kirim.

5 pak produk setara dengan 1kg. Maka 75 pak produk setara dengan 15kg.
Ongkos kirim port-to-port (anda harus mengambilnya di bandara di kota anda) berkisar Rp.10.000,-/kg hingga Rp.15.000,-/kg, tergantung bandara tujuan.

Bila untuk ilustrasi ini kita asumsikan ongkos kirim adalah Rp.10.000,-/kg, maka total ongkos kirim kita asumsikan untuk 20kg (termasuk berat kemasan gabus) sebesar Rp.200.000,-

3. Ongkos kemas (kotak gabus).

Ongkos kemas kotak gabus adalah Rp.40.000,- sesuai standar Garuda.

Maka total biaya adalah 

Rp. 1.249.500,- + Rp. 200.000,- + Rp.40.000,- = Rp.1.489.500,-

Itulah modal yang anda butuhkan untuk memulai bisnis sebagai AGEN penjualan Otak-otak Khas Amindja di kota anda.

Catatan: Anda juga membutuhkan freezer untuk menyimpan produk-produk ini sebagai produk beku.

Ingin bergabung sekarang juga? Kontek kami di sini!

0 comments:

Post a Comment